Mengukur posisi Seni Kriya, Seni Kerajinan dan Desain

, , 5 comments
Sekilas, Seni Kriya, Seni Kerajinan nampak sama, bahkan seringkali pemaikaian istilah desain pada seni kriya dan seni kerajinan mengaburkan posisi desain seolah desain adalah seni kriya belaka.


Seni Kerajinan, Seni Kriya dan Desain memiliki beberapa persamaan output karya yaitu untuk memenuhi kebutuhan fungsional manusia. Hal ini dikarenakan sejak awalnya karya ini dibuat, sipembuat (kriyawan, perajin,desainer) telah menggariskan tujuan fungsional atas karya mereka. Seni rupa semacam ini, pada perkembangannya disebut dengan istilah Seni Rupa Terapan.


Antara Seni Kriya dan Seni Kerajinan memiliki perbedaan yang paling ketara yaitu pada penguasaan teknik pembuatan dan keputusan penggunaan bahan yang digunakan untuk memviusalkan gagasannya.


Seni Kriya dituntut mampu menghadirkan Craftmenship yang tinggi sedangkan Seni Kerajinan terkesan biasa-biasa saja. Tidak ada tuntutan harus serumit seni Kriya karena justru jika sebuah karya Seni Kerajinan menyugguhkan kualitas kerumitan yang handal maka sesungguhnya karya tersebut telah menciptakan bentuk baru sebagai karya seni kriya.


Gerabah kebutuhan rumah tangga tentu akan berbeda dengan guci keramik yang diolah dengan glasir. Kursi yang ada di kelas tentu berbeda dengan kursi yang dibuat oleh pengukir seperti Kursi Raja misalnya. Keduanya sama-sama menggunakan bahan kayu tetapi intensitas Craftmenship keduanya berbeda dan inilah yang membedakan posisi Seni Kerajinan dan Seni Kriya.


Desain sebagai cabang seni yang berdiri sendiri memang seringkali digunakan dalam seni Kriya dan seni kerajinan dalam pembuatan rancangan sebuah karya sebelum divisualisasikan untuk mempermudah proses pembuatan dan menghindari kekeliruan. Seringkali sipembuat desain akan berbeda orang dengan orang yang mewujudkan menjadi sebuah karya.


Beberapa contoh jenis desain yaitu Desain Komunikasi Visual (desain Grafis/bukan Seni Grafis), Desain Interior, Desain Eksterior dan Desain Produk. Desain produk inilah yang seringkali menjadi jembatan Desain dengan Seni Kriya maupun Seni Kerajinan.



5 komentar:

  1. Keris teremasuk seni kerajinan apa seni kriya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Seni Kerajinan, jika dilihat dari teknis pengerjaannya yang rumit dan tinggi serta bahan bakunya yag bermutu tinggi

      Hapus
  2. JIKA MELIHAT CIRI-CIRI DIATAS TERMASUKNA SENI KRIYA YA PAK?

    BalasHapus
  3. keris termasuk seni kriya, karena teknis, media dan filosofis yang tertentu dan tidak terdapat pada benda kerajinan...

    BalasHapus